Menyajikan Tips Blogging SEO, Tips Kesehatan, Tips Komputer, Seputar Islam, Teknologi, Lowongan Kerja, Bisnis dan Berita Online.

Syekh Ali Jaber Mohon Maaf Mendatangi MUI Pusat

Ditulis oleh: -
Syekh Ali jaber mohon maaf kepada umat Islam Indonesia dan mendatangi MUI pusat untuk minta bimbingan - Pada Selasa kemarin (29/9/2015), Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat yang juga Wakil Ketua Lembaga Bahtsul Masail (LBM) PBNU KH Muhammad Cholil Nafis menerima tamu Syeikh Ali Jaber di Kantor MUI Pusat. Kiai Cholil Nafis menyampaikan bahwa kedatangan Syekh Ali Jaber tersebut untuk menjelaskan isi ceramahnya yang sempat menimbulkan polemik di masyarakat beberapa waktu lalu (Baca: Meluruskan Pemahaman Syekh Ali Jaber Tentang Qurban).
Syekh Ali Jaber Mohon Maaf Mendatangi MUI Pusat
Keterangan Foto: Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat yang juga Wakil Ketua LBM PBNU KH Muhammad Cholil Nafis, Ph.D bersama Syeikh Ali Jaber saat berada di Kantor MUI Pusat pada Selasa (29/9/2015).

Menurut Kiai Cholil, ada beberapa hal yang disampaikan Syekh Ali Jaber.

1. Syekh Ali Jaber meminta arahan dan bimbingan kepada MUI terkait aktivitas dakwahnya di Indonesia. “Meminta arahan dan bimbingan MUI berkenaan dengan aktifitas dakwahnya di Indonesia. Jika ada kesalahan siap memperbaiki,” kata dia.

Kedua, Syekh Ali Jaber meminta maaf kepada MUI dan Umat Islam di Indonesia jika ada kata-kata yang meresahkan. Memang menurut Cholil, dengan latar belakangnya yang berasal dari Madinah bisa terjadi kesalahpahaman atas pemilihan kata yang dilakukan Syekh Ali Jaber yang kini sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak 2011. “Mungkin karena tak begitu fasih bahasa Indonesia sehingga ucapannya bisa disalahpahami.,” kata dia.

Kiai Cholil menyarankan agar Syekh Ali Jaber menggunakan tutur kata yang lebih halus dan lebih bijak sesuai dengan budaya Indonesia. “Ya mungkin harus lebih halus dan disesuaikan dengan budaya Indonesia. Tutur katanya mungkin belum pas, jadi ada salah paham. Harus lebih halus dan lebih bijak,” ujar Cholil.

2. tidak ada niatan Syekh Ali Jaber berkenaan dengan ucapannya untuk mendiskreditkan masyarakat muslim Indonesia. “Hal itu semata-mata menirukan apa yang pernah didengarnya,” lanjut Cholil.
Keempat, soal tawassul dan qurban tak ada niat untuk masuk masalah khilafiyah. “Kalau ada ucapan yang berbeda pendapat mohon diluruskan oleh MUI dan asatidz,” terang Cholil.

3. siap melakukan dan bekerjasama dengan siapapun khsususnya dengan para asatidz demi persatuan umat Islam dan menyebar dakwah yang damai. Kyai Cholil yang mewakili MUI Pusat menyarankan Syekh Ali Jaber untuk menghindari masalah khilafiyah dalam berdakwah.

“Kami menyarankan dalam berdakwah menghindari khilafiyah, ya silakan dia mempunyai dalil tapi jangan sampai menjadi kontra produktif,” tutur Cholil.

Dan berikut adalah penjelasan lengkap KH Muhammad Cholil Nafis terkait polemik ceramah Syekh Ali Jaber, sebagimana tertulis dalam akun Facebooknya:

Walhamdulillah tadi siang (Rabu, 29 September 2015) saya di MUI Pusat menerima tamu Syaikh Ali Jabir berkenaan dengan beberapa polemik di sosial media. Syaikh Ali Jabir menyatakan beberapa hal kepada MUI:
  • Meminta arahan dan bimbingan MUI berkenaan dengan aktifitas dakwahnya di Indonesia. Jika ada kesalahan siap memperbaiki.
  • Mohon maaf kepada MUI dan masyarakat Indonesia jika ada kata-kata yang meresahkan. mungkin karena tak begitu fasih bahasa Indonesia sehingga ucapannya bisa disalahpahami.
  • Tidak ada niatan berkenaan dengan ucapannya untuk mendiskreditkan masyarakat muslim Indonesia. Hal itu semata-mata menirukan apa yang pernah didengarnya.
  • Soal tawassul dan qurban tak niat untuk masuk masalah khilafiyah sehingga kalau ucapan yang berbeda pendapat mohon diluruskan oleh MUI dan asatidz.
  • Siap melakukan dan bekerjasama dengan siapapun khsususnya dengan para asatidz demi persatuan umat Islam dan menyebar dakwah yang damai.
Inilah poin-poin Silaturrahim Syaikh Ali Jabir dengan Pengurus Komisi Dakwah yg baru saja dikukuhkan.

MUI menyambut baik dan menghargai ketulusan Syaikh Ali Jabir yang dengan tawadhu’ meminta bimbingan kepada MUI dan memohon maaf kepada masyarakat. Akhlak da’i harus menjadi teladan kepada umat. Mudah-mudahan antar da’i dapat saling mengingatkan dengan cara yang baik dan sopan sehingga tidak membingungkan umat.

Ketua Komisi Dakwah MUI Pusat Cholil Nafis, Ph D.

Semoga artikel "Syekh Ali Jaber Mohon Maaf Kepada Umat Islam Indonesia dan Mendatangi MUI Pusat Meminta Bimbingan" dapat bermanfaat untuk kita semua dan semoga kita selalu dituntun ke jalan yang lurus oleh Allah swt.

Sumber: elhooda.net

8komentar :

  1. Semoga umat islam menyikapi hal ini secara berlebihan perbedaaan pendapat dalam islam merupakan hal yang wajar asal bukan hal hal yang prinsip

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul bung, selagi bukan hal prinsip berkiatan dg aqidah dll, maka perbedaan dalam islam akan saling melengkapi.

      Delete
  2. Sebenarnya agama islam pada dasarnya sama saja hanya saja terkadang kita sendiri yang berbeda dalam memaknainya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pada dasarnya sama yg penting tidak melenceng dr aqidah & syari'at.

      Delete
  3. Kehadirannya memberi penjelasan yang berarti hingga menghindari kemungkinan polemik-polemik dari aktivitas dakwahnya ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul sekali, kehadiran & permohonan maaf syekh Ali jaber menandakan beliau sebagai ustadz yang bertanggung jawab terhadap aktivitas dakwahnya.

      Delete
  4. menentukan yang sebenarnya ya mas :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mas menentukan yg sebenarnya dan tanggung jawab, sangat jarang ustadz khilaf yang mengakui kesalahannya didepan publik & mendatangi MUI, Syekh Ali jaber dapat menjadi contoh kepada ustadz / pendakwah yg merasa khilaf terhadap aktifitas dakwahnya.

      Delete

Para sobat Blogger Mari Saling Vote dan Comment Dengan Baik, Agar Mempererat Tali Silaturahmi dan Meningkatkan Seo Blog Kita Dengan Blogwalking, Saling Follow Serta Komentar Balik dan Tunggu
Kunjungan Balik Saya Di Blog Anda.

Jika Anda Ingin Meninggalkan Link, Pilih opsi Open ID Jangan memasukan link hidup karena akan saya hapus. karena blog ini bukan tempat untuk mempromosikan produk yang dijual di blog anda.
Terima kasih atas kerjasamanya ^_^